BOLASPORT.COM - Ketua Umum The Jak Mania, Diky Soemarno, khawatir jika penonton yang dilarang datang menonton Liga 1 2020 malah menggelar nonton bareng dengan skala besar.
PT Liga Indonesia Baru (LIB) telah mengeluarkan surat bernomor 244/LIB-COR/VII/2020 yang menindaklanjuti Surat Keputusan (SK) PSSI Nomor SKEP/053/VI/2020.
Dalam surat tersebut, PT LIB memastikan untuk menggelar seluruh laga yang tersisa di Liga 1 2020 secara tertutup.
Artinya, para suporter dilarang datang langsung ke stadion untuk mendukung tim kesayangannya.
Baca Juga: Robert Rene Alberts Singgung Pemotongan Gaji Jadi Alasan Persib Tunda Latihan
PT LIB juga memastikan untuk memusatkan kompetisi di Pulau Jawa dan memboyong semua tim dari luar Jawa ke Yogyakarta dan sekitarnya.
Ketua Umum The Jak Mania, Diky Soemarno, angkat bicara terkait keputusan menggelar liga tanpa penonton.
Diky menilai kebijakan itu justru bisa menyebabkan adanya penumpukkan massa di tempat lain.
Dia khawatir bila suporter yang dilarang datang ke stadion malah menggelar acara nonton bareng (nobar) dalam skala besar.
Baca Juga: Pocari Sweat Virtual Run 2020 Ajak Masyarakat Kembali Bergerak
Editor | : | Hugo Hardianto Wijaya |
Sumber | : | Jakarta.tribunnews.com |
Komentar