Jerez menjadi salah satu sirkuit yang paling sering dimenangi Rossi. Terakhir kali pembalap berjuluk The Doctor naik ke podium tertinggi di Jerez adalah pada musim 2016.
Selain memiliki romantisme tersendiri dengan Jerez, Rossi juga memiliki rekor bagus sepanjang penampilannya pada balapan pembuka MotoGP.
Pada 20 musim penampilannya di kelas utama 500cc/MotoGP, Rossi nyaris tak pernah absen dari posisi lima besar ketika melakoni balapan perdana.
Hanya empat kali Rossi gagal melakukannya dengan rincian dua kesempatan terjadi ketika masa sulit di Ducati dan dua hasil minor lainnya terjadi karena mengalami crash.
Baca Juga: Profil Tim dan Pembalap MotoGP 2020 - Dari Repsol Honda hingga Iker Lecuona
Ketika Sirkuit Jerez menjadi tuan rumah seri pembuka MotoGP pada 2005 dan 2006, pencapaian pemenang sembilan gelar juara dunia itu juga tidak buruk-buruk amat.
Pada 2005 Rossi menjadi pemenang MotoGP Spanyol. Musim berikutnya Rossi harus rela finis di urutan ke-14 setelah sempat ditubruk oleh Toni Elias.
Lantas, siapakah yang akan berjaya pada seri pembuka MotoGP Spanyol? Jawabannya akan diketahui saat balapan berlangsung pada Minggu (19/7/2020) besok.
Jadwal MotoGP Spanyol 2020
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | MotoGP.com |
Komentar