Empat menit berselang, tepatnya pada menit ke-10, Tomas Soucek berhasil melesakkan bola ke dalam gawang lewat sundulan kepalanya.
Baca Juga: Tak Dapat Apa-apa di Liga Inggris, Pogba Targetkan 2 Trofi Musim Ini untuk Man United
West Ham United pun semakin meninggalkan Watford dengan skor 2-0.
Pada menit ke-36, Declan Rice kembali menambah luka bagi Foster yang ada di bawah mistar gawang Watford.
Tendangan roket kaki kanan Rice dari luar kotak penalti membuat mantan kiper Manchester United itu terduduk kaku.
Pada babak kedua, West Ham United gagal memperlebar keunggulan.
Watford yang justru sanggup mengejar ketertinggalan dengan mencetak gol pada menit ke-49 lewat Troy Deeney.
West Ham go 6️⃣ points clear of 18th#WHUWAT pic.twitter.com/aV64dEY8do
— Premier League (@premierleague) July 17, 2020
Baca Juga: Hasil Lengkap dan Klasemen Liga Inggris - Manchester United Jaga Peluang Lolos Liga Champions
Sampai peluit akhir pertandingan berbunyi, skor 3-1 untuk kemenangan West Ham United tidak berubah.
Hasil tersebut membuat West Ham United menjauh dari zona degradasi dengan 37 poin.
Editor | : | Septian Tambunan |
Sumber | : | Premier League, sofascore.com |
Komentar