Baca Juga: Starting XI AS Roma Vs Inter Milan - Tanpa Lukaku, Misi Menjauh dari Atalanta
Bola tendangan bebas Isco pun disundul oleh kapten Real Madrid dengan memantulkannya ke tanah di dalam kotak dan mengarah ke pojok kanan gawang Cuellar. Real Madrid unggul 1-0.
Tersentak gol Ramos, Leganes berusaha untuk menekan tim tamu dengan serangan balik dari sisi sayap.
Hasilnya, pada menit ke-14, Leganes mendapat peluang pertama untuk menyamakan kedudukan melalui upaya Bryan Gil dari sepakan kaki kirinya di dalam kotak.
Meneruskan umpan terobosan Jonathan Cristian Silva, Bryan Gil langsung melepaskan tembakan di dalam kotak penalti ke arah gawang Madrid.
Namun, upayanya masih bisa diamankan Alphonse Areola.
Baca Juga: Hasil Man United Vs Chelsea - Bek Termahal Kembali Berulah, The Blues Wujudkan Final Sekota
Kembali Leganes mencoba untuk memberi perlawanan, kali ini lewat tembakan Jose Recio pada menit ke-20.
Memanfaatkan sodoran umpan pendek Jonathan Cristian Silva, Jose Recio mengarahkan tembakan jarak dekatnya dari dalam kotak ke sisi kanan gawang Real Madrid, tetapi masih mampu ditangkap Areola.
⏸ HT: @CDLeganes_en 1-1 @realmadriden
⚽ Bryan Gil 45'+1'; @SergioRamos 9'#RMLiga | #LeganesRealMadrid pic.twitter.com/6h2kLECqt0— Real Madrid C.F. ???????????????? (@realmadriden) July 19, 2020
Real Madrid justru banyak ditekan tim tuan rumah ketika pertandingan tinggal menyisakan 10 menit.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | livescore.com, twitter.com/realmadriden |
Komentar