Gerakan ini sudah berjalan di hampir seluruh pulau besar di Indonesia.
Di Sumatera diwakili oleh komunitas Bonek Ranah Minang.
Mereka membagikan masker di daerah Pasaman dan sekitarnya.
Berlanjut ke Kalimantan, pembagian masker dilakukan oleh komunitas Bonek Berau dan Balikpapan.
Beralih sedikit ke timur, ada Bonek Ambon yang juga melakukan pembagian masker kepada masyarakat.
Kemudian di pulau paling timur Indonesia, Papua, terdapat tiga komunitas Bonek yang membagikan masker.
Komunitas tersebut adalah Bonek Jayapura, Sorong, dan Manokwari.
Baca Juga: Kali Pertama Dipanggil Timnas, Perasaan Bek Persebaya Ini Campur Aduk
Menanggapi hal tersebut, perwakilan Bonek di luar Surabaya, Tulus Budi berharap gerakan ini terus mendapatkan dukungan dari Bonek-bonek kota lainnya.
Tujuan akhir gerakan ini menurut Budi yaitu bisa menghilangkan Covid-19 dari Indonesia.
"Sudah sepatutnya kampanya Tri Wani dan gerakan #WaniMaskeran ini menjadi gerakan nasional, karena Covid-19 tidak hanya menyerang satu kota namun seluruh Indonesia bahkan seluruh dunia," kata Budi.
"Semoga selanjutnya makin banyak yang mendukung gerakan ini, sehingga mimpi untuk menendang Corona dari Indonesia segera tercapai," ucapnya.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | Persebaya.id |
Komentar