Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Mike Tyson Ungkap Sempat Terima Tawaran Petarung MMA sebelum Roy Jones Jr

By Diya Farida Purnawangsuni - Selasa, 28 Juli 2020 | 08:25 WIB
Legenda tinju, Mike Tyson, akan menjalani pertandingan ekshibisi pada September 2020.
TWITTER.COM/THESPORTSMAN
Legenda tinju, Mike Tyson, akan menjalani pertandingan ekshibisi pada September 2020.

BOLASPORT.COM - Legenda tinju dunia asal Amerika Serikat (AS), Mike Tyson, mengungkap bahwa dia sempat menerima tawaran petarung MMA yang juga berprofesi sebagai pegulat sebelum akhirnya resmi berduel dengan Roy Jones Jr.

Mike Tyson dan Roy Jones Jr sepakat untuk beradu jotos selama 8 ronde pada laga ekshibisi yang digelar 12 September mendatang.

Pertarungan dengan tujuan menggalang donasi itu akan menjadi debut comeback Tyson ke atas ring tinju semenjak tahun 2005.

Sebelum mengumumkan duel kontra Jones, Tyson sempat dikaitkan dengan beberapa eks petinju dunia lainnya yakni Evander Holyfield dan Tyson Fury.

Sosok berjulukan Si Leher Beton itu pernah disebut-sebut bakal bertarung melawan mantan juara UFC, Tito Ortiz.

Baca Juga: Tai Tzu Ying Bicara Soal Penundaan Olimpiade dan Rencana Pensiun

Akan tetapi, tak ada satu pun rumor tersebut yang menjadi nyata.

Tyson justru memilih Jones --sesama pensiunan petinju-- sebagai lawannya.

Tyson juga mengatakan bahwa lawan yang sempat berada dalam daftarnya ialah eks pegulat profesional dan petarung MMA, Bob Sapp.

"Pada satu masa, saya pernah kelebihan berat badan. Saya berperilaku buruk, mengonsumi kokain dan minum alkohol," ucap Tyson dalam wawancara kepada TMZ, dilansir BolaSport.com dari Metro.co.uk.

"Saya mengatakan kepada diri sendiri, 'saya perlu menghentikan diri saya dari hidup seperti ini'. Saya pun mengubah semua hidup saya."

"Pada akhirnya, saya menikah, hidup saya mulai berubah dan saya mulai berlatih fisik lagi."

"Saudara ipar laki-laki saya kemudian bilang, 'Dengar, saya tahu kamu sudah tidak mau bertarung, tetapi maukah kamu bertarung dengan Bob Sapp? Seseorang menawarkan kamu banyak uang jika mau bertarung dengan dia," kata Tyson lagi.

Baca Juga: MotoGP 2020 - Fabio Quartararo Kagum Marc Marquez Seperti Robot

Awalnya, Mike Tyson menolak tawaran itu karena sudah tak mau bertarung lagi.

Terlebih, Bob Sapp tak punya riwayat sebagai petinju.

Sepanjang berkarier, Sapp tercatat bekerja sebagai pegulat profesional di Jepang dan pernah menjadi petarung MMA.

Namun, dalam sekejap, dia kemudian berubah pikiran.

"Apa peraturan sesungguhnya yang mereka inginkan dalam pertarungan ini? Apakah mereka akan menempatkan saya di bawah Marquis of Queensbury? Mereka bilang iya dan saya mengatakan, 'oke, saya akan bertarung dengan dia'," tutur Tyson.

"Saya tahu Bob Sapp sangat besar, kuat, tetapi jika dia bertarung dengan saya di bawah aturan tinju, saya bisa mengendalikan dia."

Baca Juga: Sudahi Masa Berkabung, Khabib Nurmagomedov Dilaporkan Sudah Latihan Lagi

"Saya bilang iya, tetapi karena beberapa alasan, rencana duelnya bergeser dari Bob Sapp ke orang lain, ke orang lain lagi, dan sekarang pada 12 September, saya akan bertarung dengan Roy Jones."

"Saya tidak tahu bagaimana ini bisa terjadi. Saya hanya sangat bersyukur sudah tidak memiliki hidup yang saya jalani dulu," kata Tyson menegaskan.

Berbeda dengan Mike Tyson yang sudah pensiun sejak tahun 2005, Roy Jones Jr justru baru gantung sarung tinu pada tahun 2018.

Namun, dari segi usia, Tyson dan Jones adalah lawan yang sepadan.

Tyson saay ini sudah berumur 54 tahun, sedangkan Jones berusia 3 tahun lebih muda.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

REKOMENDASI HARI INI

Vinicius Cedera, Waktunya Kylian Mbappe Jadi Bintang Utama Real Madrid Selama 3 Minggu

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Newcastle
11
18
10
Fulham
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
12
16
10
Empoli
12
15
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136