BOLASPORT.COM - Terdapat satu alasan kuat yang membuat Liverpool tak bakal bisa merekrut target utama Manchester United, Jadon Sancho, meski sang pemain menyatakan diri tertarik pindah ke Anfield.
Awal tahun 2020, Liverpool bersaing dengan Manchester United untuk mendapatkan winger Borussia Dortmund, Jadon Sancho.
Namun, hingga bursa transfer musim panas Liga Inggris dibuka pada 27 Juli, justru Manchester United yang semakin intens untuk mendapatkan Jadon Sancho.
Meski demikian, dilansir BolaSport.com dari Kicker, Sancho justru lebih tertarik bergabung dengan pasukan Juergen Klopp ketimbang berlabuh ke Manchester United.
Baca Juga: AC Milan Berkembang Bukan karena Faktor Zlatan Ibrahimovic Semata
Sancho tetap menjadi daya tarik The Reds, tetapi transfer winger asal Inggris itu dinilai bisa sulit terwujud karena kondisi keuangan klub meski baru saja memenangkan gelar Liga Inggris 2019-2020.
Jan Aage Fjortoft, reporter olahraga kenamaan, bahkan menyebut Liverpool tidak memiliki uang saat ini untuk bursa transfer musim panas 2020.
"Juergen Klopp bakal senang mendapatkan servis Sancho, tetapi mereka tidak memiliki dana saat ini," kata Jan Aage Fjortoft.
"Liverpool tidak dapat menginvestasikan apa pun terutama pada bursa transfer musim panas 2020 sebelum memahami situasi keuangan mereka," ujar Fjortoft.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | The Express, Kicker |
Komentar