BOLASPORT.COM - Direktur Operasional PT LIB, Sudjarno, mengatakan bahwa pihaknya tengah bekerja keras melakukan persiapan agar klub peserta bisa yakin dengan lanjutan Liga 1 2020.
Seperti diketahui, lanjutan Liga 1 2020 dijadwalkan mulai bergulir pada 1 Oktober mendatang dengan berpusat di Pulau Jawa.
Meski PSSI dan PT LIB (Liga Indonesia Baru) telah memastikan Liga 1 2020 bakal kembali bergulir, tetapi ada beberapa klub peserta yang masih keberatan dengan dilanjutkannya kompetisi.
Baca Juga: Cerita Bruno Fernandes yang Dimarahi Anaknya Jika Lupa Selebrasi
Dari 18 klub, ada empat tim yang masih merasa berat dan tidak setuju apabila Liga 1 2020 dilanjutkan di tengah pandemi COVID-19.
Jika kompetisi dilanjutkan saat ini, tim yang tak setuju seperti Persebaya Surabaya menilai rencana itu terlalu berbahaya.
Pasalnya, penyebaran pandemi COVID-19 sangat cepat dan tak terlihat.
Oleh karena itu, apabila kompetisi dilanjutkan, klub-klub meminta peraturan ketat harus diterapkan oleh PT LIB selaku operator.
Sejak keputusan lanjutan Liga 1 muncul pada akhir Juni lalu, PT LIB pun bekerja keras mempersiapkan kembalinya kompetisi.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar