Angka tersebut jauh dibandingkan dengan Roma yang mencatatkan tujuh shot on target.
Juventus memang sempat unggul lebih dulu lewat gol cepat Higuain pada menit kelima.
Namun, Roma segera merespons lewat serangkaian serangan bertubi-tubi.
Hasilnya, tim tamu menyamakan kedudukan pada menit ke-23 lewat sundulan Kalinic dari situasi sepak pojok.
Baca Juga: Bek Persita Nikmati Olahan Santapan Idul Adha Khas Bugis Bareng Keluarga
Menginjak menit ke-44, Roma mendapat angin segar setelah diberi penalti oleh wasit.
Peluang tersebut mampu dikonversi menjadi gol oleh Perotti yang maju sebagai eksekutor.
Babak kedua, tepatnya menit ke-52, Perotti memperlebar margin skor jadi 3-1 setelah memaksimalkan umpan terobosan Nicolo Zaniolo.
Perotti bahkan nyaris mencetak gol keduanya pada menit ke-67, tetapi kali ini diblok oleh kiper Wojciech Szczesny.
Tak ada gol tambahan hingga terdengar bunyi panjang peluit tanda akhir pertandingan.
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar