Dilansir BolaSport.com dari Mundo Deportivo, eks klub Rakitic, Sevilla, dilaporkan menjadi yang tedepan untuk mendapatkannya.
Sevilla ingin menarik kembali mantan kaptennya tersebut menjelang bergulirnya Liga Spanyol musim 2020-2021.
Julen Lopetegui diyakini tidak keberatan mengajukan tawaran yang telah diminta oleh Barcelona untuk transfer Rakitic.
Ivan Rakitic will be rejoining Sevilla this summer for €10M. The 32-year-old’s 6 year period at Barcelona will end. [MD] pic.twitter.com/Qgs2GOmQK2
— PF | Transfer News (@PurelyFootball) August 2, 2020
Kala berseragam Sevilla, Rakitic mampu mendulang 32 gol dan 41 assist dari 149 penampilannya di semua kompetisi.
Baca Juga: Jadi Aset Masa Depan, Ansu Fati Tak Bakal Dijual oleh Barcelona
Statistik tersebut memperlihatkan jika Rakitic lebih baik ketika bermain untuk Sevilla ketimbang di Barcelona yang hanya mencatatkan 35 gol dan 41 assist dari 309 laga selama bermukim 6 tahun di Camp Nou.
Kepindahannya ke mantan klub dapat menjadi solusi Rakitic untuk menyelamatkan karier persepak bolaannya.
Apalagi pelatih El Barca, Quique Setien, telah menegaskan bakal merampingkan skuadnya khususnya di lini tengah yang gemuk akibat stok gelandang yang berlimpah.
Apalagi nantinya Barcelona bakal kedatangan Miralem Pjanic dari Juventus yang ditukar dengan Arthur Melo.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | Mundo Deportivo |
Komentar