"Kalau saya menjadi petinggi di Yamaha, saya akan membiarkan Valentino Rossi tetap di tim pabrikan dan Quartararo di Petronas SRT," kata Carlo Pernat, dilansir BolaSport.com dari GPOne.
"Jadi mereka berdua tidak akan mempunyai masalah khususnya terkait dengan tim teknis dari kedua pembalap tersebut," tutur pria asal Italia itu lagi.
Managing director Yamaha yakni Lin Jarvis menyatakan proses kepindahan Valentino Rossi ke Petronas Yamaha telah mencapai tahap akhir meski pemilihan soal kru balap belum dibuat secara rinci.
Meski demikian, pemilihan kru balap yang akan dipakai Valentino Rossi selama membalap untuk Petronas Yamaha SRT tidak akan menjadi sebuah penghalang untuk mencapai kata sepakat.
"Pemilihan anggota kru adalah salah satu elemen yang belum diputuskan secara rinci," kata Lin Jarvis seperti dikutip BolaSport.com dari laman Corsedimoto.
"Namun, elemen ini tidak menunda kontrak dan kesepakatan itu, meskipun pemilihan kru juga merupakan elemen penting untuk persiapan menghadari MotoGP 2021," ucap Jarvis.
Baca Juga: Valentino Rossi Harus Lakukan Ini Agar Tak Memble Lagi Saat Balapan
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | gpone |
Komentar