Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Demi French Open 2020, Kiki Bertens Putuskan Mundur dari US Open 2020

By Lariza Oky Adisty - Sabtu, 8 Agustus 2020 | 07:15 WIB
Kiki Bertens (Belanda) menangi St Petersburg open setelah akhiri perlawanan Donna Vekic pada (3/2/2019)
twitter.com/WTA
Kiki Bertens (Belanda) menangi St Petersburg open setelah akhiri perlawanan Donna Vekic pada (3/2/2019)

BOLASPORT.COM - Petenis tunggal putri asal Belanda, Kiki Bertens, memastikan diri mundur dari US Open 2020 karena mengkhawatirkan situasi pandemi COVID-19 yang belum reda.

US Open 2020 akan berlangsung pada 31 Agustus hingga 13 September di New York City, Amerika Serikat.

Penyelenggara memastikan turnamen renis Grand Slam tersebut akan digelar dengan menerapkan sejumlah protokol kesehatan.

Namun, Kiki Bertens tetap tidak mau mengambil risiko.

Baca Juga: Bukan Cuma US Open 2020, Naomi Osaka Akan Tampil pada Satu Turnamen Lain

Pemain peringkat ketujuh WTA tersebut memutuskan tidak berpartisipasi dalam US Open 2020.

"Situasi COVID-19 masih mengkhawatirkan. Kesehatan semua orang dan pengendalian virus adalah prioritas utama," kata Bertens.

Ia juga mempertimbangkan kebijakan Pemerintah Belanda terhadap warga mereka yang bepergian ke luar negeri.

Baca Juga: Australian Open 2021 Tak Buka Akses untuk Penonton Internasional

"Perdana Menteri Belanda mengisyaratkan kami harus menjalani karantina dua minggu setelah kembali dari AS," ucap dia melanjutkan.

Bertens mengaku bisa menerima keputusan Pemerintah Belanda tersebut.

Hanya, dia menilai karantina dua pekan bisa menghambatnya mengikuti turnamen lain, seperti French Open 2020 pada 27 September.

Baca Juga: Usir Kebosanan, Kapten Persebaya Ini Latihan di Lapangan Tenis

Hal itu yang membuat Bertens memilih mundur dari US Open.

"Sebagai tim, kami bisa menghormati keputusan pemerintah. Namun, karantina dua pekan akan menghambat persiapan saya menuju turnamen tanah liat di Paris dan Roma," tuturnya.

Kiki Bertens bukan satu-satunya atlet elite yang mundur dari US Open 2020.

Sebelumnya, petenis tunggal putra Rafael Nadal (Spanyol) dan pemain tunggal putri Australia, Ashleigh Barty, lebih dulu menyatakan tidak ikut.

Adapun petenis seperti Andy Murray (Britania Raya), Serena Williams (AS), dan Novak Djokovic (Serbia) akan tetap berpartisipasi.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Firstpost.com

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
33
79
2
Arsenal
34
67
3
Manchester City
34
61
4
Nottingham Forest
33
60
5
Newcastle United
33
59
6
Chelsea
33
57
7
Aston Villa
34
57
8
AFC Bournemouth
33
49
9
Fulham
33
48
10
Brighton & Hove Albion
33
48
Klub
D
P
1
Persib Bandung
29
61
2
Dewa United FC
29
53
3
Persebaya Surabaya
29
52
4
Persija Jakarta
29
47
5
Malut United
29
47
6
PSM Makassar
29
44
7
Borneo Samarinda
29
43
8
Arema
29
42
9
Persita
29
42
10
PSBS Biak Numfor
29
41
Klub
D
P
1
Barcelona
33
76
2
Real Madrid
33
72
3
Atletico Madrid
33
66
4
Athletic Bilbao
33
60
5
Real Betis
33
54
6
Villarreal
32
52
7
Celta Vigo
33
46
8
Osasuna
33
44
9
Mallorca
33
44
10
Real Sociedad
33
42
Klub
D
P
1
Inter
33
71
2
SSC Napoli
33
71
3
Atalanta
33
64
4
Bologna
33
60
5
Juventus
33
59
6
Lazio
33
59
7
Roma
33
57
8
Fiorentina
33
56
9
AC Milan
33
51
10
Torino
33
43
Pos
Pembalap
Poin
1
M. Marquez Ducati Team
123
2
A. Marquez Gresini Racing
106
3
F. Bagnaia Ducati Team
97
4
F. Morbidelli Team VR46
78
5
F. Di Giannantonio Team VR46
48
6
J. Zarco Team LCR
38
7
M. Bezzecchi Aprilia Racing Team
32
8
F. Quartararo Yamaha Factory Racing
30
9
A. Ogura Trackhouse Racing Team
29
10
L. Marini Honda HRC
26
Close Ads X