Dilansir BolaSport.com dari Marca, kegagalan pasukan Quique Setien di tangan Muenchen membuat Spanyol tidak memiliki wakilnya di semifinal Liga Champions untuk pertama kalinya sejak 13 tahun terakhir.
Hal itu mengulangi kompetisi Liga Champions musim 2006-2007, di mana semifinal diisi oleh tiga wakil Inggris, yakni Liverpool, Manchester United, dan Chelsea.
Adapun satu wakil dikirimkan oleh Italia, yakni AC Milan.
Baik Real Madrid, Barcelona, maupun Atletico bergantian saling mengisi slot wakil Spanyol di babak 4 besar Liga Champions.
Baca Juga: Sudah Resmi Gabung Chelsea, Pelatih RB Leipzig Baru Ungkap Kelemahan Timo Werner
Dalam sepuluh musim terakhir antara 2008-2009 dan 2017-2018, sepak bola Spanyol sukses mendominasi dengan memenangkan tujuh gelar.
Tujuh trofi Si Kuping Besar terbagi menjadi tiga untuk Barcelona dan empat untuk Real Madrid.
Di samping itu, sempat tercipta dua kali final yang mempertemukan sesama wakil Spanyol, yakni Atletico dan El Real.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Marca |
Komentar