Fokus Maverick Vinales adalah menemukan setelan terbaik agar tidak kembali mendapat hasil buruk saat balapan berlangsung.
Sebab, sementara Valentino Rossi kesulitan mendapatkan hasil bagus saat kualifikasi, masalah Maverick Vinales justru terjadi saat balapan.
"Kami menemukan beberapa hal positif. Kami belum meraih hasil yang dinginkan, tetapi sedikit demi sedikit kami membuat kemajuan dan ini penting," tutur Vinales.
"Untuk sesi besok kami akan berkonsentrasi untuk lolos ke Q2, kemudian pada FP4 kami akan bekerja lagi untuk persiapan balapan."
Vinales mengincar posisi start bagus. Dia berharap bisa mengulangi pencapaiannya akhir pekan lalu ketika berhasil merebut pole position.
"Berada di baris start terdepan adalah tujuan utama kami untuk besok," ujar pembalap berkebangsaan Spanyol itu memungkasi.
Baca Juga: Valentino Rossi Ditanya Gaji di Konferensi Pers, Pembalap MotoGP Lain Minder
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | Yamahamotogp.com |
Komentar