Untuk keputusan dipilih atau tidaknya itu akan menjadi tanggung jawab pelatih tim utama PSM Makassar.
"Kan ini sifatnya tambahan saja pemain muda ini, bukan mengganti pemain jadi kalau memang ada yang tak sesuai kita bisa gelar seleksi tahap selanjutnya lagi," ucapnya.
Baca Juga: Berpisah Selama Lima Bulan tak Hilangkan Chemistry Pemain Persib
Saat ini akademi PSM Makassar berhasil melahirkan bibit-bibit baru pesepak bola handal di Indonesia.
Bahkan ada tiga pemin akademi PSM Makassar yang pernah terpilih masuk ke tim Garuda Selec beberapa waktu lalu.
Ketiga pemain tersebut adalah Renaldi dan Edgar Amping yang berposisi sebagai bek, dan Muhammad Rafli Harun yang berposisi sebagai gelandang.
Bukan tidak mungkin juga dengan dipilihnya pemain U-20 dari akademi PSM Makassar maka akan ada pemain baru seperti Renaldi, Edgar dan Muhammad Rafli.
Baca Juga: Fakhri Husaini Berikan Sindiran Keras Kepada PSSI Soal Fenomena Ini
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | TRIBUN TIMUR.COM |
Komentar