BOLASPORT.COM - Kekalahan memalukan dari Alexander Povetkin pada akhir pekan lalu tak membuat petinju kelas berat Inggris, Anthony Joshua, jadi hilang keyakinan terhadap rekan senegaranya, Dillian Whyte.
Dillian Whyte kalah KO dari Alexander Povetkin pada ronde kelima duel perebutan gelar juara internal kelas berat WBC.
Hasil ini mengejutkan karena satu ronde sebelumnya, Whyte mampu menjatuhkan Povetkin sebanyak dua kali.
Namun, hal itu belum cukup bagi Whyte untuk meraih kemenangan.
Whyte pun menelan kekalahan kedua sepanjang karier tinjunya setelah tak mampu memulihkan diri dari uppercut Povetkin dalam hitungan ke-10.
Baca Juga: Fabio Quartararo Tak Yakin Bisa Juara dengan Performa Motornya
Sebelumnya, petinju berusia 32 tahun itu menelan kekalahan pertama dari Anthony Joshua pada tahun 2015.
"Saya berpikir 'apakah Dillian sudah kehilangan instingnya?'," ucap Joshua, dilansir BolaSport.com dari BBC.
"Saya yakin, jika Anda mencium atau melihat tetesan darah, Anda harus menghabisinya. Jika Anda meninggalkannya satu atau dua ronde, maka Anda tak tahu (apa yang akan terjadi kemudian)."
"Jika seseorang mendapat harapan, dia mungkin bangkit. Jika saya melihat Anda terluka, saya akan terus menyerang dan Dillian perlu mendapatkan pemikiran seperti ini kembali," kata Joshua lagi.
Editor | : | Diya Farida Purnawangsuni |
Komentar