"Saya kira Pramac sangat dekat dengan Ducati, saya sangat berharap masa depan Pecco ada di tim pabrikan," kata Valentino Rossi, dilansir BolaSport.com dari Motorsport.com.
"Saya akan merekomendasikannya untuk bergabung dengan tim pabrikan. Pramac adalah tim yang sangat bagus tetapi di atas kertas tim pabrikan lebih unggul."
"Saya berharap bisa melihatnya berseragam merah tahun depan, karena itu akan menjadi kesempatan besar baginya," tambah Rossi.
Bagnaia masih absen sejak balapan seri ketiga MotoGP 2020 akibat mengalami cedera patah tulang tibia.
Bagnaia itu direncanakan akan kembali turun pada seri keenam MotoGP San Marino 2020 yang berlangsung di Sirkuit Misano, Italia, pada 13 September mendatang.
Selain Bagnaia, adik tiri Rossi, Luca Marini, juga santer digadang-gadang akan bergabung dengan skuad Ducati pada MotoGP 2021.
Meski demikian, Rossi ingin Marini fokus mengejar gelar juara Moto2. Marini saat ini memimpin klasemen sementara Moto2 2020.
"Kami merasa terhormat mengetahui Ducati tertarik pada Luca. Namun, saya pikir dia lebih baik fokus dengan kejuaraan karena punya peluang untuk menjadi juara," ujar Rossi.
Baca Juga: Evan Dimas Yakin Tampil Maksimal bersama Persija Jakarta dalam Lanjutan Liga 1
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | Motorsport |
Komentar