Pada September 2000, di usia 13 tahun, Messi kecil terbang ke Spanyol didampingi keluarganya untuk mencoba peruntungan dengan sejumlah klub di negara tersebut, salah satunya tentu adalah Barcelona.
Messi sendiri sempat mengutarakan keinginannya untuk kembali bermain bersama klub masa kecilnya itu.
Keinginan tersebut diungkapkan oleh La Pulga kala menghadiri penganugerahan Pemain Terbaik FIFA (23/9/2019).
"Ya seperti yang selalu saya katakan, bukankah hal itu juga selalu saya ungkapkan?" kata Messi.
"Gabung ke Newell's adalah mimpi saya, meskipun saya tak tahu kapan itu terjadi," ujar Messi menambahkan.
Baca Juga: Lautaro Martinez Tunda Kepindahan ke Barcelona Gara-gara Lionel Messi
Hingga kini, Messi belum berbicara tentang masa depannya secara terbuka, tetapi terus dikaitkan dengan sejumlah klub, salah satunya adalah Manchester City.
Kepindahan ke Manchester City untuk bekerja sama dengan Pep Guardiola lagi-lagi tampaknya merupakan opsi yang paling mungkin jika dia pergi.
Namun, pihak Barcelona hanya mau melepas Messi pada bursa transfer musim panas 2020 apabila ada yang mau menebus klausul pelepasan sang megabintang, yakni 700 juta euro (sekitar Rp 12,1 triliun).
Klausul pelepasan Messi yang sempat dipermasalahkan oleh pihak La Pulga dan Barcelona dinyatakan masih berlaku mengingat pernyataan resmi dari pihak LaLiga pada Minggu (30/8/2020) waktu setempat.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Marca, Barcablaugranes.com |
Komentar