Messi menganggap bahwa dirinya masih bisa mengajukan untuk pergi dari Barcelona dengan status bebas transfer.
Namun, Bartomeu menyebut bahwa klausul kontrak tersebut tidak bisa diaktifkan karena Messi baru mengajukan pada Bulan Agustus.
Baca Juga: Sering Bertikai, Sergio Ramos Justru Ingin Lionel Messi Bertahan di Barcelona
Sementara dalam kontrak yang ada, pengajuan pelepasan secara bebas transfer paling lambat dilakukan pada Juni.
Melihat perkembangan nasibnya di Barcelona yang tak kunjung menemui titik terang, Messi sepertinya mulai menyerah.
Menurut laporan jurnalis kenamaan Argentina, Martin Arevalo, yang bekerja untuk media TyC Sports, Messi sedang mempertimbangkan masa depannya di Barcelona.
Mañana define leomessi. Pero hay un nuevo escenario: existen chances concretas de que el mejor del mundo siga hasta junio de 2021 y cumpla su contrato.
A esta altura lo está evaluando. Los dirigentes le pidieron por… https://t.co/2EwShAblQ5— Martin Arevalo (@arevalo_martin) September 2, 2020
Arevalo menyampaikan bahwa Messi mulai mempertimbangkan untuk bertahan di Barcelona, setidaknya hingga 2021.
Hal tersebut ditengarai karena salah satu senior di klub menyampaikan permohonannya untuk tetap tinggal di Barcelona.
Baca Juga: Saat Guardiola 'Ditodong' Datangkan Messi ke Manchester City
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Daily Mirror, Twitter.com/arevalo_martin |
Komentar