Ester membalikkan kedudukan saat skor 6-5. Komang Ayu dapat membuat skor menjadi imbang 8-8 namun netting tipis dari Ester membuatnya kembali memimpin.
Ester kembali unggul saat jeda interval. Drop shot dari Komang Ayu yang membentur net memberi Ester poin ke-11 untuk mengubah skor menjadi 11-9.
Ester tampil lebih mendominasi pada interval kedua. Mempercepat tempo permainan, Ester memperlebar keunggulannya menjadi enam angka 17-11.
Komang Ayu sempat bangkit setelah mencetak tiga angka beruntun. Namun, momentumnya terhenti saat usaha drop shot yang dilakukannya membentur net.
Ester semakin dekat dengan game point saat unggul 19-15. Bola tanggung dari Komang Ayu disambar Ester untuk merebut poin ke-20.
Sempat kecolongan dua angka, Ester sukses merebut gim kedua dengan skor 21-17 untuk memaksa laga dilanjutkan dengan rubber game.
Ester masih memegang kendali permainan pada awal gim ketiga. Keunggulan poin pun berhasil diraihnya setelah memimpin cukup jauh 7-2.
Komang berusaha bangkit. Tiga pengembalian tanggung dari Ester tak disia-siakan Komang untuk melancarkan smes lurus yang keras. Tiga-tiganya pun membuahkan poin, 7-5.
Ester mampu menjaga keunggulannya. Meski terus mendapat perlawanan, pemain asal Jayapura itu unggul 11-9 saat jeda.
Baca Juga: Hasil Simulasi Piala Uber 2020 - Choirunnisa Bawa Banteng Perkecil Ketertinggalan dari Rajawali
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar