Akan tetapi siapa sangka, kehadiran Gomes di PSMS Medan ini bukanlah sebagai pelatih kepala menggantikan Philep Hansen.
Baca Juga: Diberi Peran Baru di Timnas U-19 Indonesia, Ini Respon Pemain Persija
Mantan pelatih Madura United tersebut akan menjabat sebagai Direktur Teknik PSMS Medan yang akan berkontribusi bersama dengan Hansen nantinya.
Manajer PSMS Medan, Mulyadi Simatupang, mengungkapkan kalau Mario Gomes de Oliveira sudah sampai sejak 15 September 2020.
"Gomes sudah tiba di Medan. Hari ini (15/9/2020) dia (Mario Gomes de Oliveira) datang," kata Mulyadi Simatupang seperti dilansir oleh BolaSport.com dari Tribun Medan.
Baca Juga: VIDEO - Kesalahan Kiper Tira Persikabo, Bawa Berkah Untuk Persija Jakarta
Sebelumnya, posisi Direktur Teknik PSMS Medan memang masih kosong dan dirasa pas dengan kehadiran Mario Gomes de Oliveira.
PSMS Medan biasanya meminta saran teknik kepada dua legendanya yaitu Nobon Kamayudin dan Parlin Siagian.
Dengan hadirnya Gomes ini diharapkan dapat membantu PSMS Medan untuk lolos ke Liga 1 musim yang akan datang.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | Tribun Medan |
Komentar