Namun, babak kedua seolah menjadi milik Spurs, meski hanya bermain dengan sepuluh pemain setelah kiper Heurelho Gomes dikartu merah wasit pada menit ke-8.
Gomes menjatuhkan Jonathan Biabiany di kotak terlarang.
Bale, yang saat itu bermain sebagai fullback, menjelma menjadi bintang baru dengan mencetak hat-trick.
Bale membuat pertahanan Inter Milan yang dikawal empat bek kelas dunia, Maicon, Lucio, Zanetti, dan Walter Samuel, kocar-kacir.
Pada pertemuan kedua, Bale bahkan membantu Spurs menang di London dengan skor 3-1 atas Inter Milan.
Baca Juga: Terungkap, Romelu Lukaku adalah Cinta Pertama Ronald Koeman di Barcelona
Hal itulah yang membuat nomor punggung 3 seolah menjadi nomor legendaris bagi Bale di Spurs.
Kabarnya, nomor punggung 3 saat ini sudah mulai kosong setelah Danny Rose hampir menyelesaikan transfernya ke Genoa.
Dengan demikian, pemain 31 tahun itu bisa saja mengenakan nomor punggung 3 jika benar-benar pulang ke Spurs.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | Mirror Football |
Komentar