Dia hanya bisa mencatatkan waktu terbaik 1 menit 32,832 detik di urutan ke-17.
Adapun pada FP2, Rossi bisa memperbaiki catatan waktunya 1 menit 32,263 detik di urutan ke-12.
Rossi kemudian mengungkapkan permasalahan yang terjadi, yaitu pada faktor pengereman dan akselerasi motor saat melaju di tikungan.
"Sejujurnya saya sudah lebih cepat dari pekan lalu, tapi kami tidak bisa menyelesaikan pekerjaan kami," ucap Rossi.
"Saya masih kurang nyaman dengan motor, saat mengerem dan memasuki tikungan. Jadi kami harus terus bekerja. Saya setengah detik lebih cepat dari itu."
"Kami akan bekerja lebih keras, karena akan sangat penting untuk tetap berada di 10 besar," kata Rossi.
Baca Juga: Tak Ada Marc Marquez, Honda Masih Punya Kans Juarai MotoGP 2020 Lewat Pembalap Ini
Editor | : | Diya Farida Purnawangsuni |
Sumber | : | Motosan.es |
Komentar