"Saya terus mempelajari data milik Bagnaia. Dia pembalap yang menggunakan ban sama, tetapi mempunyai cara berbeda dalam mengendarainya," kata Dovizioso dikutip BolaSport.com dari GPone.
"Dia mengeremnya sedikit, lalu langsung melesat saat menikung. Ini adalah hal yang berbeda seperti yang biasa kami lakukan."
"Dia bisa membuat perbedaan dan melakukan semua hal ini dengan baik," ucap Dovizioso menambahkan.
Dovizioso saat ini masih memimpin klasemen MotoGP 2020.
Pembalap Italia itu memimpin dengan mempunyai 84 poin dan selisih 1 poin dari peringkat kedua Fabio Quartararo dan ketiga Maverick Vinales.
Baca Juga: Francesco Bagnaia Kecewa karena Gagal pada MotoGP Emilia Romagna 2020
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | GPOne.com |
Komentar