Vargas menyebutkan bahwa jersi Messi nantinya akan dilelang untuk melakukan penggalangan dana demi membantu korban banjir di Kolombia.
Secara mengejutkan, Messi datang sendiri ke ruang ganti Almeria usai pertandingan selesai.
Baca Juga: RESMI - Nelson Semedo Hijrah ke Wolverhampton dari Barcelona, Jadi Pemain ke-10 Asal Portugal
Messi membawa tas kecil berisi jersinya dan beberapa jersi rekannya, seperti Xavi Hernandez, Carles Puyol, Andres Iniesta, Dani Alves, dan Gerard Pique.
Vargas pun langsung memeluk Messi dan mengucapkan terima kasih kepadanya.
"Saya keluar dan di sana dia (Messi) dengan tas kecil," kata Vargas.
"Saya ingat dia berkata, 'Lihat, ini jersi yang bisa saya kumpulkan untuk Anda.' Saya berterima kasih dan memeluknya."
"Ketika saya kembali dan membuka tas, ada jersi Messi, tapi juga (jersi) Xavi, Iniesta, Dani Alves, Pique, dan Puyol."
Baca Juga: Leicester City Vs Arsenal - The Gunners Terancam Tampil Tanpa 8 Pemain
"Saya tidak akan pernah melupakan tindakannya itu."
"(Saya berharap dia) terus memecahkan rekor. Karena sikapnya kepada saya, itu adalah sesuatu yang (akan) selalu saya inginkan," tutur Vargas melanjutkan.
Vargas sendiri saat ini telah pensiun dari dunia sepak bola setelah membela klub asal Kolombia, CD La Equidad, pada 2018 lalu.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | Sportbible |
Komentar