Alisson Becker yang mati langkah tak mampu menepis bola tembakan Lacazette yang mulus masuk ke gawang Liverpool.
???? @LacazetteAlex makes the breakthrough! ????
???? 0-1 ⚪️ (25)#LIVARS pic.twitter.com/DgA2VKFYtS
— Arsenal (@Arsenal) September 28, 2020
The Reds hanya butuh waktu tiga menit untuk menyamakan kedudukan.
Pada menit ke-28, Mane mencetak gol setelah memanfaatkan bola rebound hasil tendangan Mohamed Salah. Skor berubah sama kuat 1-1.
MANEEEEEEEEE!!
— Liverpool FC (@LFC) September 28, 2020
Baca Juga: Dimitar Berbatov Sudah Maafkan Kesalahan Sir Alex Ferguson di Final Liga Champions 2011
Terus menekan, Liverpool berhasil membalikkan keadaan pada menit ke-34.
Kali ini giliran Robertson yang mencetak gol usai memanfaatkan bola umpan dari Alexander-Arnold yang salah diantisipasi oleh Rob Holding. Skor berubah menjadi 2-1 untuk keunggulan Liverpool.
GOAAAALLLLLLLL!!!! ROBBO!!!!
— Liverpool FC (@LFC) September 28, 2020
Sampai peluit akhir babak pertama berbunyi, tidak ada lagi peluang yang tercipta dan keunggulan 2-1 untuk Liverpool masih bertahan.
Liverpool 2-1 Arsenal (Sadio Mane 28', Andrew Robertson 34'; Alexandre Lacazette 25')
Susunan pemain Liverpool vs Arsenal:
Liverpool (4-3-3): 1-Alisson Becker; 4-Virgil van Dijk, 12-Joe Gomez, 26-Andrew Robertson, 66-Trent Alexander-Arnold; 3-Fabinho, 5-Georginio Wijnaldum, 8-Naby Keita; 9-Roberto Firmino, 10-Sadio Mane, 11-Mohamed Salah.
Pelatih: Juergen Klopp
Arsenal (3-4-3): 1-Bernd Leno; 3-Kieran Tierney, 16-Rob Holding, 23-David Luiz; 2-Hector Bellerin, 15-Ainsley Maitland-Niles, 25-Mohamed Elneny, 34-Granit Xhaka; 9-Alexandre Lacazette, 12-Willian, 14-Pierre-Emerick Aubameyang
Pelatih: Mikel Arteta
Wasit: Craig Pawson
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | beIN SPORTS |
Komentar