Tentunya dengan harapan agar ada kepastian yang jelas, supaya klub pun bisa mengambil langkah pasti.
Sebab dengan ditundanya Liga 1 terus menerus dinilai akan berdampak kepada ekosistem tim, apalagi jika dibiarkan tanpa kepastian.
Oleh karena itu, tim asuhan Djajang Nurdjaman itu berharap supaya PSSI dan PT LIB tak buru-buru dalam menentukan nasib Liga 1 2020.
Baca Juga: 12 Klub Sempat tidak Setuju Liga 1 2020 Dilanjutkan
Sikap yang diambil diharapkan jelas agar tim bisa lebih bersiap untuk hasil apapun itu.
"Sekali lagi kami memohon untuk bisa memberikan keputusan secepatnya. Dalam artian kapan liga akan diputar lagi, karena ini ada hubungannya dengan langkah kami selanjutnya," tutur Hasnur.
"Apakah kami akan tetap mempersiapkan diri dengan berkumpul di Yogyakarta, atau sementara kami liburkan tim terlebih dahulu. Kami berharap bisa secepatnya ada solusi," ujarnya.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | baritoputera.co.id |
Komentar