Baca Juga: Hasil Lengkap Play-off Liga Europa - Tottenham Lolos dengan Cetak 7 Gol, AC Milan Menang Adu Penalti
Bahkan, kedua kiper masing-masing juga ambil bagian dalam babak tos-tosan tersebut.
Milan keluar sebagai pemenang setelah tiga penalti terakhir Rio Ave gagal, satu di antaranya berakhir ditepis oleh Gianluigi Donnarumma.
Laga yang cukup dramatis dan melelahkan itu membuat Stefano Pioli terheran-heran.
Dia mengaku belum pernah melihat babak adu penalti yang cukup panjang seperti itu.
Baginya, laga tersebut cukup menguras emosi lantaran bisa menentukan timnya menang dan kalah secara tiba-tiba dan tak terduga.
"Sulit untuk mengontrol emosi Anda dalam situasi seperti itu karena kami berubah dari mungkin menang menjadi mungkin kalah dalam sekejap mata," kata Pioli seperti dikutip BolaSport.com dari Football Italia.
"Ini juga mengapa mereka mengatakan adu penalti adalah lotre. Kami melakukannya secara mental untuk terus berjuang."
Baca Juga: RESMI - AC Milan Datangkan Pemain Muda Bekas Lawan di Liga Europa
"Kami adalah tim dengan banyak pemain yang masih muda dan tidak mudah untuk mempertahankan keteguhan itu dan membuktikan kami bisa mendapatkan hasilnya."
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | football italia |
Komentar