Pelatih Arsenal, Mikel Arteta, membenarkan klubnya masih ingin merekrut pemain baru di bursa transfer yang menyisakan beberapa hari lagi ini.
Meski tidak menyebutkan siapa yang akan didatangkan, Arteta cukup yakin The Gunners akan berusaha semaksimal mungkin untuk menambahkan satu pemain lagi ke dalam skuadnya.
Baca Juga: Mourinho Klaim Tottenham Masih Akan Aktif di Bursa Transfer Ini
"Saya pikir ini adalah momen krusial karena pada akhirnya itu menentukan orang-orang, para pemain, keseimbangan dan kualitas yang akan Anda miliki, mungkin, selama sisa musim ini," ujar Arteta seperti dikutip BolaSport.com dari Football 365.
"Jadi kami perlu membuat beberapa keputusan dalam tiga hari ke depan. Saya pikir semuanya telah tertunda begitu banyak."
"Bukan hanya kami, tetapi juga mungkin setiap tim karena keadaan yang sedang kita semua alami saat ini."
Baca Juga: Persipura Pastikan Bermarkas di Stadion Surajaya Meski Liga 1 Alami Penundaan
"Kami akan mencoba membuat keputusan terbaik dan pada akhirnya apa pun yang kami miliki, kami melakukannya dengan keyakinan penuh dan siap untuk menjalani musim yang baik."
"Kami berusaha maksimal. Kami memaksimalkan sumber daya kami, dengan dukungan penuh dari pemilik serta dengan apa yang ingin kami capai. Apakah kita bisa melakukannya atau tidak."
"Saya sangat senang karena cara kami bertindak dan cara kami melakukan pendekatan serta cara kami melakukan proses yang bagus di sekitar pasar, di sekitar skuad, begitu pun dengan komunikasi serta hubungan yang kami miliki dengan Edu, dewan direksi, dan pemilik klub."
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | Football 365 |
Komentar