Harapannya untuk bermain di timnas Indonesia terbuka.
Klok sudah berada di Indonesia sejak 2017 dan itu sudah membuat Klok cinta dengan Indonesia.
Pemain asal Belanda itu pun berharap dapat membawa dampak positif untuk Indonesia.
Baca Juga: VIDEO - Gunakan Bahasa Indonesia, Elkan Baggott Ajak Masyarakat
"Saya sangat senang. Saya berharap dapat memberikan kesuksesan dan membawa pengaruh positif untuk sepak bola Indonesia," ujar Marc Klok.
"Memberikan banyak piala dan menjadi inspirasi para pemain muda Indonesia," ujarnya.
Jika Marc Klok telah sah menjadi WNI, maka akan ada dua pemain Persija yang berstatus pemain naturalisasi.
Persija sebelumnya telah memiliki Otavio Dutra yang mendapatkan status WNI tahun lalu.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | liga-indonesia.id |
Komentar