"Itu sudah luar biasa tapi babak kedua cukup turun. (Anak-anak) down, karena (lawan) bermain keras dan kasar."
"Mungkin coach Shin Tae-yong harus sampaikan apabila mereka bermain keras atau kasar, apa yang (harus) dilakukan anak-anak," tambahnya.
Mochamad Iriawan juga menegaskan para bahwa Shin Tae-yong mendapat dukungan penuh darinya untuk terus melanjutkan pemusatan latihan di luar negeri, mengingat kondisi Indonesia yang belum bebas dari kasus COVID-19.
"Silahkan akan TC ke mana saja. Kita dukung coach Shin Tae-yong."
Baca Juga: Soal Masa Depan Lionel Messi di Barcelona, Ini Prediksi dari Luis Suarez
"Menurut saya, karena situasi Covid di Jakarta belum bagus. Lebih baik memang diluar dulu, menurut saya."
"Karena khawatir (jika) anak-anak bisa ketemu keluarga atau cuti pulang sehingga takut terpapar."
"Akan tetapi, saya serahkan ke coach Shin Tae-yong, apakah nanti pulang dulu setelah akhir bulan ini atau mau diteruskan terserah. Yan penting performa anak-anak meningkat," kata Mochamad Iriawan.
Pada laga selanjutnya, Timnas U-19 Indonesia akan menghadapi Makedonia Utara di Stadion NK Junak Sinj, Split, Kroasia, Minggu (11/10/2020).
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | Youtube Mochamad Iriawan Official |
Komentar