"Jika mereka bisa menemukan pegangan awal dari lap pertama, mereka akan sangat cepat. Itulah mengapa mereka membuat hasil seperti ini; podium, podium, podium. Sepertinya mereka bersenang-senang," ucap Quartarato.
Tapi bukan hanya Suzuki yang menarik perhatian Quartararo pada balapan GP Aragon.
"Bagi saya, pembalap yang sangat mengesankan saya adalah Alex (Marquez). Saat Anda naik podium, Anda selalu percaya diri untuk melaju lebih cepat," ujar Quartararo.
Alex Marquez naik podium dalam kondisi lintasan basah di Sirkuit Le Mans dengan finis kedua dan kembali finis kedua pada GP Aragon.
Sementara itu rekan setim Quartararo, Franco Morbidelli, finis di posisi keenam.
Baca Juga: Belum Disentuh Lawan, Sepupu Khabib Nurmagomedov Masuk Rumah Sakit Duluan
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | Crash.net |
Komentar