Shin Tae-yong sendiri sudah pernah menghadapi Park Hang-seo sebanyak delapan kali di K-League 1.
Dilansir dari Transfermarkt.com, enam dari delapan pertemuan itu dijalani Shin Tae-yong dan Park Hang-seo pada 2009-2010.
Shin Tae-yong saat itu masih melatih Seongnam Ilhwa dan Park Hang-seo mengasuh Chunnam Dragons.
Dari enam pertemuan itu, Shin Tae-yong lima kali menang dan satu kali kalah.
Baca Juga: Khabib Senggol Dustin Poirier Karena Mau Hadapi Conor McGregor
Pada 2012, Shin Tae-yong masih membesut Seongnam Ilhwa dua kali bertemu Sangju Sangmu yang dilatih Park Hang-seo.
Satu laga dimenangi Shin Tae-yong dengan skor 3-0, laga lain berakhir imbang 1-1.
Sejauh ini, sudah ada 11 negara yang akan berpartisipasi dalam ajang tersebut.
Selain Indonesia dan Vietnam, ada pula Jepang, Australia, Pantai Gading, Kongo, Maroko, Meksiko, Inggris, Rumania, dan Prancis yang jadi tuan rumah.
Editor | : | Hugo Hardianto Wijaya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar