"Dia langsung menunjukkan kondisi fisiknya. Fisiknya tidak masalah, tinggal kembali adaptasi dengan pemain yang lain,” ujar RD dikutip BolaSport dari laman resmi klub.
Sementara itu, pemain bernama lengkap Bruno Oliviera de Matos ini mengaku sudah menahan rindu dengan Madura United.
Alasan itulah yang mendorong dirinya bersikekeh diberikan menit bermain.
Padahal, Bruno tidak pernah ikut latihan bersama tim.
Bahkan, dia tidak warming-up dengan pemain yang jadi starter lantaran turun dari bangku cadangan.
Baca Juga: Latihan Lawan Arema FC Dihentikan Mendadak, Pelatih Madura United Berang
“Memang saya meminta kepada coach untuk main."
"Saya sudah ingin sekali bermain bersama teman-teman saya di sini. Akhirnya, saya diturunkan, main 20 menitan,” tutupnya.
Ya, Bruno meman tidak bermain lama karena tiba-tiba laga dihentikan mendadak oleh pihak keamanan pada menit ke-75.
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | maduraunitedfc.com |
Komentar