Menurut Mourinho, sungguh tidak wajar kalau wasit masih melakukan kesalahan setelah ada teknologi VAR.
Mourinho menilai bahwa kesalahan wasit saat sudah menggunakan VAR sangat sulit diterima.
Bahkan, pelatih asal Portugal itu juga mengaku bisa saja banyak pihak yang dirugikan jika VAR tidak berfungsi di lapangan karena masih banyak kesalahan.
"Saya pikir yang perlu dijadikan perhatian di sini adalah pada fakta keberadaan VAR di lapangan," ucap Mourinho seperti dilansir BolaSport.com dari Goal.
"Tanpa VAR, terjadi peristiwa di lapangan, ada manusia berbentuk wasit di sana dan melakukan kesalahan."
Baca Juga: Menang di Liga Europa, Jose Mourinho Sebut Spurs Punya Zinedine Zidane
"Anda mengenal saya selama beberapa tahun, sulit bagi saya untuk menerima kesalahan manusia tetapi saya belajar dan pada saat ini saya selalu menerima kesalahan wasit."
"Namun, yang tidak kami terima adalah kesalahan VAR. Jadi, saya pikir jika wasit pertandingan derbi Merseyside itu melakukan kesalahan tanpa VAR dengan peristiwa tekel itu terjadi dalam kecepatan 161 km/jam dan hakim garis memberikan offside, semua orang akan berkata, 'Oke, itu tekel yang buruk tapi keputusan telah diambil dan selesai'."
"Akan tetapi, masalahnya ada di VAR. Penjaga gawang Porto bisa jadi sekarang sedang mengalami patah kaki. Tidak ada yang mengerti bagaimana bisa patah kaki kiper Porto diubah menjadi penalti untuk Manchester City."
"Jika wasit membuat kesalahan itu tanpa VAR, semua orang mengerti karena pertandingan berjalan cepat hingga 161 km/jam."
"Namun, dengan VAR, bagaimana VAR bisa membuat kesalahan itu? Situasi Pickford bagi saya pun sama. Ini VAR, bukan wasit," ujar Mourinho menambahkan.
Baca Juga: VIDEO - Sambil Pakai Perban di Kepala, Anak Asuh Mourinho Pamer Skill ala Zidane 2 Kali
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | Goal International |
Komentar