Namun tetap saja, ia berharap bahwa Liga 1 2020 dapat digulirkan kembali agar para pemain nantinya mendapatkan pengalaman bertanding lain, yakni di klubnya masing-masing.
Apalagi sebanyak 75 persen pasukan timnas U-19 Indonesia merupakan anggota dari beberapa klub yang bermain Liga 1 2020.
"Kami menunggu korespondensi. Mungkin ke Jepang atau ke negara lain. Mudahan-mudahan liga juga dapat kembali begulir. Seperti mas Kurniawan (Dwi Yulianto) bilang, bahwa TC dan kompetisi itu berbeda," ucapnya dalam acara yang juga dihadiri oleh Bolasport.com, Selasa (27/10/2020).
"Pertandingan juga dalam atmosfer yang lain. Namun demikian anak-anak (pemain timnas U-19 Indonesia) menunggu terlebih dahulu untuk sementara ini dan nanti kami panggil kembali," tambahnya.
Baca Juga: Tiga Pemain Persija Musim Ini yang Pernah Menjadi Bagian dari SAD Uruguay
Mochamad Iriawan juga menjelaskan pentingnya Liga 1 2020 kembali bergulir meski dalam situasi saat ini.
Menurutnya dengan adamya liga, maka pemain timnas U-19 Indonesia dapat terbantu dalam segala hal.
Terlebih soal peningkatan kemampuan dan mental bertanding.
Baca Juga: Bukan Berjalannya Liga, 1 November akan Menjadi Kepulangan STY ke Negaranya
Apalagi PSSI memasang target untuk bisa lolos grup dalam ajang Piala Dunia U-20 2021.
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar