Menerima umpan terobos yang melewati tiga bek West Ham United dari Xherdan Shaqiri, Jota dengan tenang melesakkan bola ke dalam gawang Fabianski. Skor berubah menjadi 2-1 untuk Liverpool.
85' - Incredible through ball from Shaqiri and Jota finishes in style. GET IN!!
[2-1]#LIVWHU https://t.co/FKgiu1IKNT
— Liverpool FC (@LFC) October 31, 2020
Sampai peluit panjang berbunyi, skor 2-1 tidak berubah untuk kemenangan Liverpool.
Baca Juga: Maradona Panaskan Situasi Messi-Barcelona, Sebut Klub Terlalu Rumit
Dengan hasil tersebut, Liverpool berhasil merebut puncak klasemen dari Everton dengan mengoleksi 16 poin dari 7 pertandingan.
Liverpool 2-1 West Ham United (Mohamed Salah 42'-pen, Diogo Jota 85'; Pablo Fornals 10')
Berikut BolaSport.com menyajikan susunan pemain Liverpool vs West Ham United:
Liverpool (4-3-3): 1-Alisson Becker; 12-Joe Gomez, 26-Andrew Robertson, 47-Nathaniel Phillips, 66-Trent Alexander-Arnold; 5-Georginio Wijnaldum, 14-Jordan Henderson, 17-Curtis Jones (23-Xherdan Shaqiri 70'); 9-Roberto Firmino (20-Diogo Jota 70'), 10-Sadio Mane, 11-Mohamed Salah (7-James Milner 90')
Pelatih: Juergen Klopp
West Ham United (5-4-1): 1-Lukasz Fabianski; 3-Aaron Cresswell, 4-Fabian Balbuena, 5-Vladimir Coufal, 21-Angelo Ogbonna, 26-Arthur Masuaku (10-Manuel Lanzini 88'); 18-Pablo Fornals, 20-Jarrod Bowen (9-Said Benrahma 88'), 28-Tomas Soucek, 41-Declan Rice; 22-Sebastian Haller (7-Andriy Yarmolenko 74')
Pelatih: David Moyes
Wasit: Kevin Friend
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | beIN SPORTS |
Komentar