Hakim garis sempat menganulir gol Morata karena offside, namun tinjauan VAR membuktikan gol Morata sah. 1-0.
Ini adalah kabar baik buat Morata karena ia akhirnya memenangi VAR.
Pada laga sebelumnya, Morata melihat tiga golnya dianulir wasit via VAR saat Juventus kalah 0-2 dari Barcelona di Liga Champions.
Cristiano Ronaldo juga terlihat merayakan gol Morata dari bangku cadangan.
Morata berhasil mencetak gol lagi pada menit ke-23.
Akan tetapi, VAR jadi musuh Morata lagi. Wasit memutuskan untuk menganulir gol kedua Morata karena ia sudah dalam posisi offside.
Baca Juga: Hasil F1 GP Emilia Romagna 2020 - Tampil Solid, Lewis Hamilton Rebut Kemenangan
McKennie picks up his first assist for Juventus! Extremely unselfish play to square it for Morata ????????????️ pic.twitter.com/w4cH8nc3eG
— Future USMNT (@FutureUsmnt) November 1, 2020
Spezia berhasil membalas 9 menit berselang.
Paolo Bartolomei yang mendapat bola di kotak penalti, memberikan operan mudah agar Tommaso Pobega melepas tendangan.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | goal.com/en/, Legaseriea.it |
Komentar