Mereka kemungkinan baru akan berkompetisi lagi saat seri turnamen Asia dimulai di Bangkok, Thailand, pada awal tahun depan.
Baca Juga: Menurut Andrea Dovizioso, Joan Mir Tidak Perlu Menangi Balapan MotoGP 2020
Menanggapi fakta ini, Lee Chong Wei segera buka suara.
Selaku legenda bulu tangkis Negeri Jiran, Lee menyarankan para juniornya untuk mengalihkan waktu lebih mereka ke aktivitas lain.
Salah satunya ialah mengambil kursus singkat yang dapat meningkatkan kualitas mereka sebagai individual.
"Jika Anda lemah dalam berbahasa Inggris, mungkin sekarang adalah waktu yang tepat untuk mendaftarkan diri ke kursus singkat," ucap Lee, dikutip dari laman resmi BWF.
Sebelumnya, Lee Chong Wei juga pernah mengingatkan para pebulu tangkis Malaysia untuk disiplin memakai masker, tetap menjaga fokus, dan saling membantu.
"Saya tidak pernah mengalami masa pandemi selama berkarier, tetapi saya bersimpati dengan para atlet sekarang," ucap dia.
"Saat ini adalah masa yang sulit, tetapi kita harus tetap bersyukur."
Editor | : | Diya Farida Purnawangsuni |
Sumber | : | BWF |
Komentar