Fernandes menggenapi penampilan cemerlangnya dalam laga itu dengan memberikan assist untuk gol debut Edinson Cavani pada menit ke-90+5.
Pencapaian dalam laga melawan Everton rupanya membuat Bruno Fernandes menjadi yang terbaik di Liga Inggris dalam hal kontribusi gol tandang.
Sampai saat ini, Fernandes telah berkontribusi dalam 13 gol dari 10 pertandingan tandang pertama yang dijalaninya di Liga Inggris.
Rinciannya adalah Fernandes berhasil mencetak sembilan gol dan empat assist dalam 10 pertandingan tandang Manchester United.
Catatan Fernandes itu merupakan yang terbaik dibandingkan seluruh pemain di Liga Inggris yang melakoni 10 pertandingan tandang pertamanya.
13 - In just his 10th away appearance in the Premier League, Bruno Fernandes has 13 goal involvements on the road (9 goals, 4 assists), the most of any player in their first 10 away games in the competition. Voyager. #EVEMUN
— OptaJoe (@OptaJoe) November 7, 2020
Editor | : | Septian Tambunan |
Sumber | : | Opta Joe |
Komentar