Menerima umpan silang dari Jerome Boateng, Goretzka melepaskan sundulan dari dalam kotak penalti ke gawang Borussia Dortmund.
Kiper Dortmund, Roman Buerki, mampu mencegah bola sundulan Goretzka masuk ke gawangnya.
Dortmund mendapatkan peluang emas pada menit ke-22 lewat sontekan kaki kiri Erling Haaland dari dalam kotak penalti.
Menerima umpan terobosan dari Giovanni Reyna, Haaland tinggal berhadapan satu lawan satu dengan Manuel Neuer.
Baca Juga: Hasil Liga Spanyol - Lionel Messi Tolak Dioper Rekan Setim, Barcelona Amuk Lawan
Namun, bola sontekannya hanya melebar di sisi kiri gawang Muenchen.
Muenchen bisa saja unggul 1-0 atas Dortmund pada menit ke-24 andai gol Robert Lewandowski tidak dianulir wasit karena sudah berada dalam posisi offside.
Menerima umpan silang dari Serge Gnabry, Lewandowski menyontek bola sambil terpeleset dengan kaki kanan.
Bola sudah melewati Buerki dan bersarang di gawang Dortmund, tetapi wasit Manuel Graefe tidak mengesahkan gol Lewandowski setelah melihat Video Assistant Referee (VAR).
Ditekan Muenchen, Dortmund justru berhasil mencetak gol lebih dulu pada menit ke-45 lewat sang kapten, Marco Reus.
Editor | : | Septian Tambunan |
Sumber | : | BT Sport |
Komentar