Sebab, Joan Mir meraih kemenangan pada momen krusial ketika dirinya harus mempertahankan posisinya di puncak klasemen.
Ditambah dengan hasil buruk yang diraih para rival, Mir semakin dekat menuju tangga juara MotoGP 2020.
Pembalap berusia 23 tahun tersebut tak lupa juga memberikan apresiasi kepada personel tim Suzuki yang bekerja keras dari balik layar.
"Saya sangat senang karena tim ini memberikan usaha terbaik mereka pada akhir pekan ini," tutur Mir lagi.
"Kami bekerja sangat baik dan saya merasa nyaman dengan motornya."
"Terima kasih kepada mereka semua karena mereka melakukan pekerjaan yang hebat dan jika kerja Anda bagus maka Anda bisa mencapai podium teratas," tandasnya.
Baca Juga: Menangi MotoGP Eropa 2020, Ini Syarat Joan Mir Jadi Juara Musim Ini
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | MotoGP.com |
Komentar