Ronaldo juga dikabarkan telah menganalisis tawaran dari Manchester United.
Sementara, Juventus siap mendengarkan tawaran Man United jika Ronaldo menginginkan kepindahan ke Manchester United.
Jika rencana transfer ini mulus, maka akan membuat peluang Cristiano Ronaldo bertemu Lionel Messi di Liga Inggris semakin terbuka, khususnya pada laga derbi Manchester.
Baca Juga: Kondisi Membaik dan Tak Betah di Rumah Sakit, Diego Maradona Ingin Segera Pulang
ULTIMO MOMENTO: nuestras fuentes en Manchester y en Oporto nos confirman que Manchester United tentó a Cristiano Ronaldo con un regreso al club para la próxima temporada. El portugués lo analiza. Juventus lo negociaria si él lo pide. pic.twitter.com/NDTVkAYCcF
— Christian Martin (@askomartin) November 10, 2020
Lionel Messi yang dipastikan tidak akan memperpanjang kontraknya di Barcelona, akan segera meninggalkan Camp Nou pada akhir musim 2020-2021.
Klub yang santer paling bisa mendapatkan La Pulga, adalah Manchester City/
Manchester City dikabarkan siap memberikan proposal pra-kontrak kepada Lionel Messi pada Januari 2021 seperti dilansir The Telegraph.
Laporan tersebut mengindikasikan bahwa klub yang diasuh Pep Guardiola itu akan berusaha untuk membuat Messi menandatangani perjanjian pra-kontrak sebelum pindah pada musim panas mendatang.
Terlebih, keuntungan bakal diraih oleh pihak Man City karena nantinya mereka bakal mengangkut Messi secara gratis.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | As, Sport, The Telegraph |
Komentar