"Saya tidak berpikir dia akan bermain untuk Arsenal lagi," ujar Campbell seperti dikutip BolaSport.com dari Mirror.
"Dia sudah tak punya masa depan di Arsenal. Mikel Arteta telah menyingkirkannya setelah pertandingan melawan Brighton musim lalu."
Baca Juga: Bawa Bhayangkara FC Juara, Tiga Pemain Langsung Jadi Polisi
"Seorang pelatih seperti Arteta ingin melihat bahwa Anda dapat mengikuti aturan, menerima hukuman Anda, menutup mulut Anda dan mulai bekerja. Namun, Guendouzi tidak bisa melakukannya."
"Dia telah diberi kesempatan pada awal musim, namin seperti Mesut Oezil, dia gagal memanfaatkannya."
"Arteta cukup kuat untuk mengeluarkan pemain yang tidak bisa dia percayai. Ketika seorang pelatih tidak dapat mempercayai Anda, dia tidak akan mendukung Anda," tutur Campbell menambahkan.
Baca Juga: Begini Ternyata Kepribadian Empat Pemain Muda Persib Menurut Erwin Ramdani
Guendouzi sendiri masih memiliki keyakinan tentang masa depannya di Arsenal.
Menurutnya, dirinya masih cukup muda dan hanya perlu membuktikan kepada Arsenal bahwa dirinya layak dengan banyak bermain.
"Tidak seperti itu keadaannya," kata Guendouzi saat diminta pendapat soal masa depannya yang disebut suram.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | Mirror |
Komentar