Guardiola sendiri merupakan mantan pelatih Messi saat masih berada di Barcelona pada medio 2008 hingga 2012.
Pelatih berkepala plontos itu bisa dibilang merupakan seorang guru bagi Messi selama di Barcelona.
Hal itu dikarenakan nama Messi mulai melambung saat Guardiola mulai melatih Barcelona.
Guardiola juga sukses mengantarkan Barcelona meraih 3 trofi Liga Spanyol dan 2 trofi Liga Champions hanya dalam 4 musim.
Sementara itu, Aguero merupakan sahabat Messi sejak masih remaja saat bermain untuk timnas Argentina.
Baca Juga: Usai Kekacauan di Barcelona, Lionel Messi Jadi Semakin Dewasa
Messi sendiri juga merupakan ayah baptis dari putra Aguero, Benjamin Aguero, yang juga merupakan cucu dari legenda sepak bola Argentina, Diego Maradona.
Messi dikenal memiliki hubungan yang sangat dekat dengan Aguero dan Maradona selama ini.
Di sisi lain, kebijakan tersebut sepertinya akan cukup berat bagi kubu Manchester City.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | El Chiringuito |
Komentar