"Akan tetapi di Spanyol juga tengah ada gelombang kedua (Covid-19)."
Satu negara lain yang juga jadi opsi adalah Korea Selatan, namun Iwan Bule menyatakan bahwa negeri ginseng itu akan jadi opsi terakhir setelah negara Eropa menyatakan tidak bisa.
"Saya menginginkan timnas U-19 Indonesia latihan di Eropa tapi sekarang belum ada penerimaan dari mereka, jadi minimal ke Korea Selatan," kata Mochamad Iriawan.
Meski PSSI menyatakan demikian, kabar dari Korea Selatan yang dirilis oleh media setempat Yeongnam menyatakan hal berbeda.
Baca Juga: Ada Pemain Timnas U-16 Indonesia yang Tolak Panggilan Garuda Select
Yeongnam mengklaim bahwa timnas U-19 Indonesia akan melakukan TC di Daegu, salah satu kota di Korea Selatan.
Mereka juga memberikan secara detail jadwal keberangkatan rombongan timnas U-19 Indonesia dan lawan-lawan yang akan dihadapi.
Sebanyak 30 pemain dan 20 staf pendamping dikatakan akan ikut berangkat ke Korea Selatan untuk TC lanjutan ini.
Rombongan timnas U-19 Indonesia bakal berangkat pada 25 November mendatang dan akan menjalani karantina selama 15 hari di Korea.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | BolaSport.com, Yeongnam.com |
Komentar