Font ikut menyertakan paman bintang tenis dunia, Rafael Nadal, yang bernama Toni Nadal sebagai calon anggota jajaran direksi Barcelona nanti.
Dalam wawancaranya kepada media Spanyol, Sport, Nadal menyebut dirinya dan Font akan berusaha sebisa mungkin mempertahankan Lionel Messi.
Baca Juga: Javier Mascherano Pensiun, Lionel Messi Kirim Pesan Menyentuh
Pasalnya, kontrak megabintang Barcelona itu akan habis pada akhir musim ini dan belum diperpanjang sampai saat ini.
"Saya tidak tahu apakah saya melihat diri saya mampu, tapi saya akan mencoba untuk yakin," ucap Nadal.
"Saya berharap mereka memberi saya kesempatan untuk mencoba. Saya ingin melihat Messi memenangkan Liga Champions lagi bersama kami, memenangkan Ballon d'Or dan saya ingin dia membantu kami membuat proyek yang menarik," ujar Nadal melanjutkan.
Selain itu, Nadal juga mengaku bahwa dirinya sudah memiliki rencana untuk menciptakan penerus Messi di Barcelona.
Nadal yakin bahwa saat ini Blaugrana sudah memiliki tiga nama penerus ideal yang bisa menggantikan La Pulga.
Baca Juga: PSG Butuh Gelandang Chelsea Agar Juara Liga Champions, Bukan Lionel Messi
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Sport |
Komentar