Namun, sistem jaringan komputer Manchester masih juga belum bisa dipulihkan.
Alhasil, Setan Merah dikabarkan akan menuruti permintaan hacker yang disebut memeras mereka.
Baca Juga: Ada Satu Kelemahan dari Bruno Fernandes di Manchester United
Pasalnya, hacker yang telah melumpuhkan seluruh jaringan komputer Manchester United dikabarkan meminta tebusan senilai jutaan poundsterling.
Langkah ini menjadi jalan terakhir bagi Manchester United untuk bisa memulihkan sistem mereka dan menjaga kerahasiaan data-data mereka.
Menurut laporan Daily Mail, Manchester United bisa saja terancam denda senilai 9 juta pounds (Rp 168,35 miliar) kalau data penggemar mereka bocor ke publik akibat serangan ini.
Oleh karena itu, Manchester United berusaha mengambil kebijakan untuk membayar tebusan kepada hacker demi mencegah dampak negatif yang berkepanjangan.
Baca Juga: Jadi Rebutan Duo Manchester, Bek Ini Pilih Man United karena Jose Mourinho
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | Daily Mail, The Times |
Komentar