Dengan catatan yang mengesankan tersebut membuat Terence Crawford merasa layak untuk bisa berbagi ring melawan sosok luar biasa seperti Manny Pacquiao.
Bagi petinju berjuluk Bud itu, Manny Pacquiao tetap menjadi buruan utamanya meski dia juga tengah dikaitkan dengan Errol Spence Jr yang memegang sabuk juara versi WBC dan IBF.
Legasi, menjadi satu-satunya hal yang membuat Terence Crawford ingin menghadapi Manny Pacquiao lebih dulu daripada Errol Spence Jr yang notabene mempunyai dua sabuk juara.
"Pertarungan melawan Errol Spence Jr tidak penting bagi saya, saya tidak membutuhkannya untuk legasi," kata Terence Crawford, dilansir BolaSport.com dari Worldboxingnews.
"Saya tidak tahu mengapa orang-orang mengatakan saya membutuhkan dia, dia yang membutuhkan saya," tuturnya menambahkan.
Sebelumnya, Terence Crawford secara gamblang menyebut bahwa Manny Pacquiao yang kini berusia 41 tahun merupakan satu-satunya petinju hebat yang masih tersisa pada era ini.
"Manny Pacquiao adalah petinju hebat terakhir yang masih tersisa di era ini, dia menjadi orang terakhir yang masih ada sekarang," kata Terence Crawford
"Miguel Cotto, Erik Morales, Marco Antonio Barrera, dan Floyd Mayweather Jr. telah pensiun. Siapa pun yang Anda sebutkan mereka semuanya telah pensiun," ujar Crawford.
Baca Juga: Setelah Mike Tyson, Roy Jones Jr Juga Ingin Gebuk GOAT UFC Ini
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | worldboxingnews.net |
Komentar