Mount mencoba peruntungan pada menit ke-81 lewat tendangan keras dari luar kotak penalti.
Baca Juga: Christian Eriksen Sudah Putuskan untuk Tinggalkan Inter Milan
Akan tetapi, Lloris masih mampu mengamankan gawangnya dari kebobolan dengan menepis bola yang datang ke sudut kiri bawah.
Spurs terus menerus bertahan total di sisa waktu babak kedua untuk meredam berbagai serangan dari Chelsea.
Alhasil, sampai laga usai, skor sama kuat 0-0 pun bertahan dan tidak berubah sama sekali.
Dengan hasil tersebut, Spurs berhasil menggeser Liverpool dari puncak klasemen Liga Inggris 2020-2021 sementara.
Spurs mengoleksi 21 poin dari 10 laga yang sudah dimainkan, mereka unggul selisih gol atas Liverpool.
Baca Juga: Hasil Liga Italia - Diwarnai Selebrasi Gol Kontroversial Sang Kapten, AC Milan Tumbangkan Fiorentina
Sementara itu, Chelsea ada di peringkat ketiga dengan 19 poin dari 10 laga.
Berikut BolaSport.com menyajikan susunan pemain Chelsea vs Tottenham Hotspur dilansir dari situs resmi Premier League:
Chelsea (4-3-3): 16-Edouard Mendy; 6-Thiago Silva, 15-Kurt Zouma, 21-Ben Chilwell, 24-Reece James; 7-N'Golo Kante, 17-Mateo Kovacic, 19-Mason Mount; 9-Tammy Abraham (18-Olivier Giroud 79'), 11-Timo Werner (10-Christian Pulisic 74'), 22-Hakim Ziyech (29-Kai Havertz 83')
Pelatih: Frank Lampard
Tottenham Hotspur (4-2-3-1): 1-Hugo Lloris; 3-Sergio Reguilon, 14-Joe Rodon, 15-Eric Dier, 24-Serge Aurier; 5-Pierre-Emile Hojbjerg, 17-Moussa Sissoko; 7-Son Heung-Min (27-Lucas Moura 90+2'), 23-Steven Bergwijn (33-Ben Davies 89'), 28-Tanguy Ndombele (18-Giovani Lo Celso 65'); 10-Harry Kane
Pelatih: Jose Mourinho
Wasit: Paul Tierney
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | beIN SPORTS |
Komentar